Pangkalpinang – Dalam rangka merayakan Natal, Kapolres Pangkal Pinang, AKBP. Noveriko Alfred siregar, menggelar Open House di kediamannya, Senin (25/12/2017)
Open House ini dibuka sekaligus untuk bersilaturahmi dengan masyarakat dan demi menjaga kerukunan umat beragama.
Ida, salah satu warga di sekitar Pangkal Pinang, menuturkan, bahwa kedatangannya dalam acara open hause ini adalah untuk bersilaturahmi dan bertemu dengan Kapolres.
“Selama ini kita masyarakat jarang sekali bisa bertemu secara langsung dan bertatap muka dengan pak Kapolres, dengan momen seperti ini kesempatan kita bisa silaturahmi dan saling menghargai satu sama lainnya,” tutur Ida.
“Jika dengan acara open house inilah kita melihat adanya keakraban sesama umat dan saling menghargai perayaan di masing-masing agama, terlihat dengan banyaknya para tamu undangan yang berdatangan,” tambah Ida.
Ida berharap kepada Kapolres untuk bisa menjaga situasi keamanan, khususnya di Kota Pangkalpinang agar kondusif, aman dan tentram.
“Kita masyarakat sangat berterima kasih kepada pak Kapolres yang telah menjadikan Pangkalpinang Aman tidak pernah terjadi konflik,” tutupnya.(Sudian)